The Ylang Ylang

Lokasi Villa : Sanur
Spesifikasi :

The Ylang Ylang Sanur Bali bukanlah villa biasa. Villa dengan 6 kamar tidur ini memiliki fasilitas penginapan bagi wisatawan ini menawarkan nuansa spiritual dalam konsep penyatuan tubuh, pikiran dan jiwa. Terletak antara pohon-pohon kelapa dan taman yang indah di selatan Pantai Timur Pulau Bali, Ylang Ylang di Sanur Bali memiliki suasana yang benar-benar menenangkan, dan sangat pas sebagai tempat untuk menghabiskan masa liburan seraya menenangkan jiwa.

Ylang Ylang Sanur Bali terletak di hamparan sepi di kawasan pantai pasir hitam.

Bangunan ini sudah dikenal banyak orang sebagai tempat penyehatan mental, yang menawarkan pemandangan eksotis Selat Badung. Saat pagi, ketika Anda bangun, Anda akan menyaksikan indahnya panorama matahari terbit di atas Pulau Nusa Penida, yang tidak jauh dari Pantai Sanur.

The Ylang Ylang Sanur Bali memiliki konsep arsitektur yang megah namun dengan suasana penuh ketenangan, kemewahan, dan menyenangkan. Perabotan di dalamnya terdiri dari benda-benda artistik menyerupai patung batu, kaca, dan logam yang menggoda mata.

Performa benda-benda artistik ini cukup memanjakan pikiran dan – konon—mampu menginspirasi otak kanan sehingga Anda mampu berpikir lebih kreatif dan solutif.

The Ylang Ylang Sanur Bali dilengkapi jendela-jendela besar dengan penutup berupa tirai lembut bermotif artistik.

Tersedia juga bale-bale untuk bersantai di siang hari atau sekedar untuk bermesraan dengan kekasih Anda.

Di sayap kanan dan kiri bangunan tersedia sejumlah enam kamar tidur. Seluruhnya berhadapan dengan kolam di halaman yang luas, dengan pemandangan mengarah laut. Dua kamar tidur bertajuk Raja memiliki teras kamar sendiri. Demikian pula kamar tidur Ratu, masing-masing dilengkapi kamar mandi sendiri dengan fasilitas toilet yang nyaman.

Keistimewaan lain The Ylang Ylang Sanur Bali adalah adanya sinergi sempurna antara bangunan ini dengan lingkungannya.

Bagaimana tidak, Anda bisa menjalani spa secara pribadi di kamar Anda, dengan aneka pelayanan sesuai dengan yang Anda inginkan.

Sebagai bagian dari proses pengobatan dan pelayanan kesehatan, terdapat layanan tradisional seperti mandi lulur, pijat Bali, atau pijat refleksi yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit secara alami, yang membuat Anda seolah terlahir kambali.

Pascalayanan tradisional ini, fungsi-fungsi seluruh indera tubuh akan kembali ke titik maksimal, sehingga Anda benar-benar merasa bugar, antara pikiran maupun tubuh Anda.

Jangan lupakan bahwa The Ylang Ylang juga menawarkan aneka hidangan internasional, yang akan menggoda selera Anda. Setiap hari, Anda juga bisa memilih hidangan asli Asia sesuai permintaan Anda. Koki kami akan mempersiapkan apa pun yang Anda inginkan untuk memuaskan selera Anda.

Lokasi The Ylang Ylang Sanur Bali

Terletak di kawasan Pantai Saba, sebelah utara Sanur dan Ketewel, The Ylang Ylang bisa ditempuh dalam waktu 15 menit dari pusat Sanur dan 20 menit dari Pusat Seni Ubud. Sedangkan dari kawasan Bandara, The Ylang Ylang dapat ditempuh dalam waktu 40 menit berkendara.

Pelayanan Tambahan

Di Ylang Ylang terdapat manajer harian bersama staf yang bertugas mengawasi villa, dan mereka selalu siap sedia melayani berbagai keluhan atau permintaan tamu, berkaitan dengan pelayanan villa. Di tempat ini juga terdapat koki profesional yang piawai mengolah masakan lokal maupun internasional.

Staf villa juga senantiasa siap melayani berbagai keperluan tamu, termasuk membersihkan seluruh ruangan dan berbelanja di pasar.

Bagaimana dengan urusan cucia

Jangan khawatir, di Ylang Ylang terdapat petugas yang bertanggung jawab mencuci seluruh pakaian para tamu, termasuk memberikan pelayanan dry cleaning. Keamanan pun cukup terjamin, karena di area villa terdapat petugas keamanan yang bekerja bergantian selama 24 jam penuh.

Sedangkan tukang kebun bertanggung jawab merawat dan memelihara taman, kolam renang, juga membersihkan seluruh halaman.

Fasilitas dan Feature :

  • Private swimming pool
  • Air conditioned
  • Living room area with entertainment facilities: Satellite TV, international cable channels and DVD player
  • En-suites bedrooms
  • Een-suites bathroom
  • Dining room with table and seats
  • Bathroom amenities
  • Fully equipped kitchen
  • Bathtub
  • Wardrobe
  • Sun beds
  • Private parking area
  • Wifi Internet connection
  • Ceiling fan
  • In-room safe
  • Shower
  • Pool umbrellas
  • Hair dryers
  • Tropical gardens
  • iPod dock
  • Cinema room

Harga Villa
The Ylang Ylang

Low Mid High Peak

Low Season:

(Minimal Stay 2 Nights)

Shoulder Season:

(Minimal Stay 3 Nights)

High Season:

(Minimal Stay 5 Nights)

Peak Season:

(Minimal Stay 7 Nights)

B’Fast "Yes", berarti Sarapan Pagi sudah termasuk dalam tarif kami dan berdasarkan kapasitas maksimum vila
B’Fast "No", berarti Sarapan Pagi TIDAK termasuk dalam tarif kami

Remarks:

  • ++Villa rates are subject to 15.50% service charge, taxes, etc
  • A deposit of 50% of the total amount must be paid at the time of booking
  • Final payment is required 60 days prior to arrival
  • Check-in time: 2pm – check-out time: 12pm
  • Late check out until 6pm will be charged 50% of nightly rate (subject to availability)
  • For more details info please contact our reservation.

Untuk menanyakan ketersediaan kamar atau melakukan pemesanan silahkan ikuti langkah berikut:

  • BALIVI Official - +62 813-3988-0133

WhatsApp BOOKING FORM

Villa Seminyak BVI54416 – Villa 4 Kamar Tidur Seminyak
, , , , , , ,
in Seminyak

Rasakan Keindahan Budaya Bali di Villa 4 Kamar Tidur Seminyak Kami. ✨ Nikmati Keindahan dan Budaya Asli Bali ✨ Jelajahi kekayaan budaya dan keindahan alam Bali melalui pengalaman eksklusif yang...

Villa Ubud BVI50913
, , ,
in Ubud

Selamat Datang di Retret Luar Biasa di Ubud! Temukan villa menakjubkan dengan 4 kamar tidur yang terletak di atas lereng yang memukau, menjadikannya salah satu retret paling dicari di Ubud. Dengan...

Villa Melati
, ,
in Ubud

Selamat datang di Villa 6 Kamar di Ubud - Oase Ketenangan Anda. Temukan puncak kemewahan dan ketenangan di Villa 6 Kamar di Ubud, kompleks villa yang dirancang dengan teliti yang menampilkan tiga...

Enjoy Your Vacation in Bali
Hotline
Why Book with Us

Exclusively Personal Service,
Let's Talk and Discussion!

Waktu Anda sangat berharga, kami membantu Anda memilih vila sesuai dengan anggaran dan selera Anda, kami akan menyarankan vila mana yang terbaik untuk liburan Anda yang menyenangkan di Bali.

Sejak 2010 kami telah membantu klien kami untuk mendapatkan harga dan layanan terbaik dalam menyewa villa di Bali.